Rabu, 15 Juli 2020

MENATAP INDONESIA TAHUN 2045

menatap pagi dari luar jendela
tampak masa depan Indonesia yang megah
sebuah negara adil makmur sentosa
memimpikan dirgahayu-nya yang ke 100
pada tahun 2045, adalah sebuah upacara negara maju
pertumbuhan ekonomi-nya tujuh persen per tahun
angka Stunting hanya dua persen,
kematian anak dan ibu hamil tidak ada

menatap pagi dari luar jendela
muncullah bayangan Indonesia yang ramah
tidak ada lagi begal, tidak juga rampok, tidak juga narkoba
melihat anak-anak Indonesia tampil kelas dunia
Olimpiade Fisika, olimpiade kimia bahkan
Piala Dunia Sepakbola, kita adalah Juara-nya

pada tahun 2045 kita mengungguli Amerika
mengalahkan negara-negara Asia, bahkan China
kita adalah sebuah negara berdaulah ekonomi-nya
Indonesia tidak lagi mengandalkan TKW
sebagai andalan meraih devisa

menatappagi dari luar jendela
yang terlihat adalah anak-anak sedang menghafal Alqur'an
anak-anak yang rajin belajar di pondok pesantren
mereka adalah asset masa depan yang harus dijaga talentanya

menatap pagi dari luar jendela
hari ini, besok, lusa dan seterusnya
kami selalu memelihara harapan kebaikan bangsa
walaupun kami tahu, perampokan negara terus merajalela
setelah kasus BLBI, muncul kasus Century, kini kasus Jiwasraya
padahal kasus Garuda belum juga reda
negara dirampok dengan rapi, bukan oleh perampok biasa
tapi dengan jas stelan mahal dan berdasi,
nama mereka adalah begal korporasi
koruptor menjadi bintang iklan, dengan senyum ramahnya
muncul keren di teve
sepertinya tidak juga membuatnya malu dan jera

menatappagi dari luar jendela
dengan puisi dan pot-vas bunga menjadi saksi
harapan kami sebagai rakyat Indonesia, selalu Indonesia berjaya
untuk masa depan dan anak-anak kita, tahun 2045

Bireuen 28 Desember 2019 Mukhlis Aminullah
 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar