Selasa, 05 Februari 2019

SOSIALISASI PELAYANAN DASAR

Menyadari pentingnya terpenuhi hak-hak dasar warga negara, terutama ditingkat desa, kami selaku Tenaga Ahli Pelayanan Sosial Dasar Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (TA-PSD P3MD) Kabupaten Bireuen terus melakaukan berbagai upaya untuk melakukan advokasi dan kampanye terkait Pelayanan Dasar tersebut.

Dalam berbagai kesempatan, kami selalu menyampaikan bahwa pentingnya persoalan layanan dasar. Selain dalam pertemua dengan Kepala Puskesmas se Kabupaten Bireuen, beberapa waktu yang lalu, kesempatan bertemu masayarakat Gampong Tanjung Mulia, Kecamatan Makmur, juga kami gunakan untuk menyampaikan terkait Pelayanan Dasar.

Dalam pertemuan yang dihadiri oleh warga gampong di meunasah seetempat, kami menyampaikan beberapa hal terkait pentingnya kesehatan dan pendidikan. Padahal saat itu sedang moment-nya pengukuhan Satuan Tugas Anti Narkoba Gampong. Tidak masalah. Karena sussah sekali untuk mendapat forum, hadir kembali ke gampong tersebut pada kesempatan lain.

Video berikut ini adalah sepenggal penjelasan kami kepada masyarakat Tanjung Mulia. Semoga bermanfaat.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar