Minggu, 05 Agustus 2018

ZAMAN CACI MAKI

inilah zaman terkini
penuh caci maki
hampir semua jadi pembenci
dan saling hujat
beda pendapat, caci maki
beda mazhab, caki maki
beda pilihan politik, caci maki
beda bendera, caci maki
bahkan kyai kawin lagi
semua sibuk caci maki


jelang pemilu banyak orang
saling benci dan iri
ganti Presiden, caci maki
tetap Jokowi, caci maki
semua orang saling bully
para pendukung saling dengki

oh, zaman caci maki
tidak ada moral pada zaman kini
orang lain tak pernah benar
kita merasa paling benar
orang lain kita tuduh anarkis
kitalah paling pancasilais
berjenggot sedikit dicap teroris
padahal kita diintai komunis

oh, zaman caci maki
berhentilah saling benci

Bireuen, 30 Juli 2018 mukhlis aminullah
Puisi ini saya bacakan baru saja, pada acara "Bireuen Lam Puisi" bersama Bg Fikar W Eda... Salam puisi!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar