Senin, 09 Juni 2014

SOEKARNO MELAMAR SITTI OETARI

“Lak, tahukah engkau bakal istriku kelak?"
"Orangnya tidak jauh dari sini, kau ingin tau?"
"Boleh.Orangnya dekat sini kau tak usah beranjak, karena orangnya ada di sebelahku”


membaca kisahmu tentang cinta pertama
aku terkesima
pantaslah sejarah mencatatnya
engkau lelaki yang luar biasa
pemberani dan tampil beda
bukan hanya kepada kawan, lawan dan saudara
tetapi juga kepada para wanita
entah kau seorang penggoda, atau
kau memang pemuja wanita
entahlah,...

(dan, isterimu sembilan, hanya seorang jadi Ibu Negara)

Bireuen, 9 Juni 2014 mukhlis aminullah

Sitti Oetari adalah isteri pertama Soekarno, mereka menikah saat usia muda. Soekarno berusia 20 tahun dan Oetari 16 tahun. Usia perkawinan hanya bertahan 2 tahun (1921-1923)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar