Sabtu, 07 Agustus 2010

SAJAK YANG TAK SELESAI

masih ingatkah kau tentang pertemuan itu
ketika hari pertama aku datang
saat kalian menatap lekat
bahwa aku adalah orang asing
dari pulau yang jauh...
masih ingatkah kau tentang aku,
seorang lelaki sederhana
yang tidak menjanjikanmu membeli laut
karena kemampuanku hanya sanggup menatap laut

masih ingatkah kau?
tentang sebingkai komitmen
yang kalian lukis pada hari kedua aku datang
bahwa itupun aku tidak memintanya
"inilah bentuk kesetian pada RTM, pak" kata kalian
entahlah...,
aku sendiri tidak mengingatnya
aku hanya mencatat

berhari-hari, berminggu-minggu
aku menikmati setiap jengkal harapan
bersama kalian
demi mimpi yang akan mereka genggam;
(para RTM itu)

setelah empat belas bulan lamanya
tiba saatnya aku pamit
meninggalkan mimpi yang belum terpatri
bagi mereka
(para RTM itu)

kini saatnya aku beranjak pergi
menjadi orang asing di tempat yang baru
maafkan aku,
karena aku-lah puisi yang tak selesai
mudah-mudahan kalian bisa melanjutkannnya.

ujung tanah, 7 agustus 2010 jam 2.12 by abi fildza

1 komentar:

  1. sjak yang tak selesai dan terselesaikan oleh waktu...
    waktu bersama, waktu duka, waktu suka dan waktu bersama pengabdian dan "kesetian"...selamat jalan bang..selamat menjemput "kesetiaan empat pasang mata yang selalu merindukanmu"...teriring salam kami utk empat pasang mata itu..

    BalasHapus