Minggu, 29 Agustus 2010

TENTANG IBU

aku lihat sesuatu di matamu,
ketika aku mematut-matut diri
pada suatu sore,
dalam cermin yang retak

dalam renyahnya senja
aku lihat tubuh sehatmu
hanya tinggal kenangan
dan menjadi masa lalu...
kini
kulit membungkus tulang
aku tak sanggup menatapmu; ibu
bahwa
dalam sakit masih bumbui cinta
pada anak-anakmu
dengan sambal belacan kesukaan kami
(pada suatu sore menjelang berbuka puasa)

apa yang mesti ku tulis...?
tentangmu adalah seonggok tubuh ringkih
yang telah tunaikan sejarah
menjadi seorang ibu yang berhati mulia

aku melihat sesuatu di matamu
dalam sakit
ada selaksa semangat di dada
(semoga engkau cepat sembuh; ibu)

kota juang, 29 agustus 2010 karya mukhlis abi fildza

puisi ini saya persembahkan untuk ibu saya yg sedang sakit,
semoga cepat sembuh. kami selalu mendo'akanmu, ibu....

2 komentar:

  1. subhanallah.....
    puisi yang sangat menyentuh bang, apalg sama dengan keadaan kami sekarang...
    u semua ibu teriring doaku untuk kesembuhanmu...
    ibu, umi, bunda, umak...dengan jasadmu yang melemah tapi semangatmu tetap kami puja...semangat kasih sayang..semangat kecintaan pada sibuah hati...
    iya..."apa yang mesti ku tulis?"..tulisan ini hanya sebutir dari kasih sayangmu ibu...segunungnya bahkan lebih itu ada pada tautan hati kita...syurga lelaki berada ditelapak kaki ibunya...i love u full bu...trims bang atas puisinya...

    BalasHapus
  2. trims juga Obi... atas apresiasinya. Ibu sy, sejak bulan lalu kondisinya terus menurun, luka di kaki tdk sembuh krn penyakit DM. sekarang makin kurus saja, namun semangatnya untuk hidup terus bergelora, dgn tetap memberi spirit pd kami; anak2nya. kemarin sore (28 agustus), kami anak2nya semua "pulang ke rumah" untuk berkumpul bersama-sama berbuka puasa...

    rupanya ibu Obi jg lagi sakit (yg sama). mudah2an Allah menguatkan kita semua, agar dapat terus menjaga kesabaran.... demi kesembuhan mereka; para Ibu yg setia....

    oya, Bi... sy memang sangat-sangat mencintai Ibu sy, sampai lagu nada dering hp saja selalu sy stell lagunya Virgiawan Listantyo berjudul Ibu.......

    BalasHapus