Rabu, 12 Februari 2025

PERJALANAN KUPU-KUPU

pada taman yang anggun
seekor kupu-kupu terbang
ia seperti menari-nari
tidak jua ia hinggap pada bunga
kupu-kupu terus saja terbang
meliuk-liuk mencari
kiranya seperti itulah diriku
yang hinggap dihatimu 
setelah ribuan kilometer perjalanan
karena kamulah bunga pilihan

Takengon, 9 Februari 2025 Mukhlis Aminullah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar